Berkenalan dengan birmas.id

Tanamtumbuh Media
3 min readSep 27, 2023

--

Tampak outlet birmas.id Sudirman, Jakarta, 2023. Foto milik Tanamtumbuh Media/Salman Kamal

Sajian khas penuh cita rasa, berasal dari bahan berkualitas tinggi, tercipta ‘pelepas dahaga’ dari rasa yang itu-itu saja.

Bagi sebagian orang, menikmati bir adalah hal yang tidak bisa diganggu gugat. Dinikmati sepulang bekerja ataupun saat melepas penat bersama teman sejawat. Saat ini, produsen bir lokal banyak yang mencoba mengeluarkan varian craft beer. Sebuah varian yang sedang populer dikalangan pecinta bir tanah air.

Dalam lima tahun terakhir, craft beer berhasil menarik perhatian konsumen bir lokal Indonesia. Kehadiran craft beer nyatanya memberikan warna baru bagi dunia F&B, mungkin masih banyak dari kita yang bertanya, apa arti dari craft beer? Lantas apa yang membedakan craft beer dengan bir biasa?

Singkatnya, craft beer diracik dari brewery artisanal, lewat seorang pekerja ahli yang menciptakan sebuah produk melalui riset yang mendalam. Oleh karena itu, kualitas bahan premium dan rasa craft beer akan jauh lebih kaya rempah jika dibandingkan dengan bir biasa. Craft beer memungkinkan para pembuatnya untuk melakukan eksperimen yang akan memunculkan cita rasa unik pada setiap variannya.

Tampak varian craft beer birmas.id Sudirman, Jakarta, 2023. Foto milik Tanamtumbuh Media/Salman Kamal

Mulai dari buah-buahan hingga kopi, semua rasa tersebut menjadi ‘pelepas dahaga’ bagi mereka yang bosan dengan rasa wheat beer yang monoton. Oleh karena itu, satu kemasan craft beer memiliki tempat dan rasa tersendiri di hati para penikmatnya. Faktor lain yang menyebabkan ramainya konsumsi craft beer yakni, desain packaging yang eksentrik namun tetap simpel. Oleh karena jumlah produksi yang tidak banyak, para produsen craft beer memikirkan tampak kemasan yang akan disajikan kepada pelanggannya.

Tampak bartender sedang mengisi bir, birmas.id Sudirman, Jakarta, 2023. Foto milik Tanamtumbuh Media/Salman Kamal

Belum lama ini, kami berkunjung ke birmas.id Sudirman. Kura Kura, Island Brewing, Islands of Imagination (IOI), Black Sand, Lion Brewery, dan Kulturale ‘Tall Tales’ adalah beberapa varian craft beer yang mereka sajikan. birmas.id berawal pada masa pandemi lalu, ketika semua orang dilarang untuk keluar rumah, birmas.id hadir di platform online memfasilitasi penikmat bir yang selalu disajikan dengan dingin. Hingga saat ini birmas telah memiliki empat outlet di Jakarta yakni Tebet, Kwitang, Sudirman, Kuningan, dan dalam waktu dekat birmas.id akan membuka outlet barunya di Kelapa Gading.

Di sana kami bertemu Hari, salah seorang inisiator birmas.id, ia banyak menjelaskan budaya craft beer. Ia mengatakan, varian craft beer kini tengah mengalami kemajuan yang pesat. Tidak lagi rasa yang itu-itu saja, para penikmat disuguhkan dengan hasil kreasi baru yang nikmat dan unik. Selain itu, birmas.id juga menjual varian minuman beralkohol lainnya.

Lewat media sosial, birmas.id terus mengedukasi para pelanggannya agar mencoba craft beer. Kami merekomendasikan birmas.id sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungi untuk menikmati craft beer. Karena birmas.id, #SelaluDinginSelaluOriSelaluHemat.

--

--

Tanamtumbuh Media
Tanamtumbuh Media

Written by Tanamtumbuh Media

Sebuah Publikasi Seni & Desain Secara Massal.

No responses yet